Resep cara membuat sayur Sop Telur Puyuh yang Nikmat dan Spesial

Nah’ Pada pertemuan kali ini sobat pecintakuliner21 akan membagikan sebuah resep Cara membuat sayur sop telur puyuh yang nikmat dan spesial. Sayur sop adalah makanan yang biasa dijadikan sebagai lauk pelengkap yang memiliki kuah sedap. Makanan ini bisa terbuat dari baerbagai macam jenis bahan sayuran seperti kentang, wortel, kol, kacang buncis, labu siam, seledri dan lain sebagainya. 
Makanan ini memang sudah sangat akrab dengan masyarakat sehingga sayur sop ini tidak asing lagi terdengar ditelinga kita. Untuk dapat membuat makanan ini tentu saja sangat mudah dan simpel, anda harus menyiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu yang memang sangat banyak tersedia dipasaran sehingga bahan-bahan tersebut sangat mudah juga untuk anda dapatkan. Terdiri dari berbagai macam jenis campuran sayur sop dari mulai, daging, baso dan sayur sop yang akan kami buat kali ini adalah sayur sop yang terbuat dari campuran telur puyuh. Telur puyuh dibuat menjadi sayur sop..? Ya, itulah resep yang akan kami buat dikesempatan yang baik ini.


Nah, Dari pada penasaran,berikut beberapa hal yang harus dipersiapkan Untuk Resep cara membuat sayur Sop Telur Puyuh yang Nikmat dan Spesial.

Resep cara membuat sayur Sop Telur Puyuh yang Nikmat dan Spesial


Bahan - Bahan :
  • Telur putuh 500 gram (rebus hingga matang, lalu kupas)
  • Wortel 1 buah
  • 3 lembar kol (potong kecil-kecil)
  • Kacang buncis 5 utas (potong kecil-kecil)
  • Kaldu ayam 2 liter
  • Garam halus 1 sdm
  • Gula pasir 2 sdm
  • Penyedap rasa 1 sdt
  • 1 batang bawang polong (iris kecil-kecil)
  • 1 batang seledri (iris kecil-kecil)
  • Tomat merah 1 buah (potong kecil)
  • Merica bubuk 1/4 sdt (sendok teh)

Bumbu yang dihaluskan :
  • Bawang merah 2 butir
  • Kemiri sangrai 2 butir
  • 3 siung bawang putih
Cara membuat :
  1. Pertama-tama, tumis bumbu yang telah halus samapi menghasilkan aroma yang sedap.
  2. Masukan bumbu kaldu ayam, tunggu hingga mendidih.
  3. Kemudian, tambahkan sayuran-sayuran. Tunggu hingga agak matang (setengah matang)
  4. Nah, setelah itu baru masukan telur puyuh yang telah direbus kedalam sayuran tersebut.
  5. Lalu berikan sedikit penyedap rasa lainya seperti gula, garam, merica bubuk, dan bumbu penyedap rasa.
  6. Setelah itu aduk-aduk sampai merata dan matang.
  7. Kemudian tambahkan potongan daun polong, seledri, dan tomat. Aduk-aduk sampai rata. Angkat dan sisihkan
  8. Sop telur puyuh siap disajikan.
Baca Juga : Resep Cara membuat sayur bening Bayam enak dan gurih

Demikian info mengenai , Resep cara membuat sayur Sop Telur Puyuh yang Nikmat dan Spesial.yang kami berikan pada anda. Semoga resep ini membawa suatu manfaat bagi anda dan anda dapat mempraktekannya dirumah.Selamat mencoba.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep cara membuat sayur Sop Telur Puyuh yang Nikmat dan Spesial"